Camat NA IX-X Resmikan Perlombaan Hafalan Asmaul Husna

IMG-20220319-WA0064

ICN | Pinang Lombang Atas – Camat NA IX-X M.Adlin Rizky secara resmi membuka perhelatan Lomba Hafalan Asmaul Husna.Kegiatan tersebut dalam rangka peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad Saw 2022 yang diadakan oleh Remaja Masjid Nurul Iman Pinang Lombang Atas, Desa Sungai Raja, Kecamatan NA IX-X, Kabupaten Labuhanbatu Utara dengan 2 agenda, yang pertama Perlombaan Hafalan Asmaul Husna yang telah dilaksanakan (pukul 22.00 Wib) pada Jumat ( 18/3/2022 ).

Perlombaan diikuti oleh beberapa peserta Se-Desa Sungai Raja.

“Saya mengapresiasi apa yang dilakukan anak-anak Remaja Masjid hari ini, yang mendukung program pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Utara, demi mewujudkan Labura yang hebat, dengan masyarakat yang cerdas sejahtera dan religius. Di sini kita fokus ke religiusnya,”papar Camat NA IX-X M.Adlin yang baru dilantik 4 bulan lalu itu.

Di samping itu dalam sambutannya, Ketua Remaja Masjid Nurul Iman Pinang Lombang Atas Idham mengatakan, “Jikalau kita ingin esok yang lebih baik,maka haruslah kita persiapkan dari sekarang. Sama halnya jikalau kita ingin anak-anak kita ini jadi anak-anak yang sholeh dan sholehah maka haruslah kita persiapkan dari sekarang, di sinilah IRMI ambil peran,bagaimana SDM di masa depan bisa unggul dan memiliki kompetensi yang baik.”

Dalam kesempatan yang sama, Ketua panitia Dyaldha Filzah Farahiyah menyampaikan, “Selamat berlomba dalam kebaikan, tidak ada yang gagal, yang ada hanya belajar dan sukses, jikalau kita juara berarti kita sukses atas apa usaha yang kita upayakan dalam menghafal dan sebagainya, jikalau belum berhasil jadi juara,artinya kita harus belajar lagi ke depannya. Insya Allah perlombaan seperti ini akan terus diadakan demi mewujudkan generasi Islami yang memiliki kompetensi unggul di masa depan.”

Setelah dibacakannya kriteria penilaian oleh juri Al Ustadz Sayed Thabrani yang diundang dari Rantauprapat, Labuhanbatu.Di akhir sambutannya sebelum perlombaan,Camat membuka kegiatan perlombaan hafalan Asmaul Husna secara resmi dan diiringi dengan tepuk tangan yang meriah.

Maka dibukalah perlombaan dan dipanggillah seluruh peserta untuk tampil dengan berbagai dinamika peserta, ada yang menangis dan ada pula yang tidak jadi tampil, disebabkan rasa grogi dan demam panggung.

Selain itu, mereka melantunkan Asmaul Husna dengan lancar dan dengan nada yang sangat menyentuh kalbu.

Setelah semua peserta tampil dan diumumkan pemenang.

Juara
I : Haizen Qari Ammar
II : Sabrina Melani Hasibuan
III: Puspita Melati Sipahutar

Dan hadiah akan diberikan di malam puncak pada Sabtu, 19 Maret 2022 ba’da Isya.

Pemenang mendapatkan hadiah berupa piala, piagam penghargaan, dan uang pembinaan.
Bagi yang belum juara juga diberikan sertifikat dan yang pembinaan yang diberikan oleh Camat NA IX-X.

[ Red ]