www.indonesiacerdasnews.com |Tangerang — Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) YP Karya 1 Tangerang menggelar lomba kreativitas siswa dalam rangka memperingati hari batik nasional di Jalan Hasyim Asyari Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, pada Rabu, 2 Oktober 2024.
Kepala SMK YP Karya 1 Tangerang H. Eko Darmawan, On. MMSi menyampaikan ada beberapa yang bisa disimpulkan dalam peringatan hari batik nasional ini, upaya nyata untuk mengingatkan generasi muda akan pentingnya melestarikan batik.
“Seiring berkembangnya zaman, tradisi dan budaya asli seperti batik bisa tergerus oleh modernisasi. Oleh karena itu, peringatan ini mendorong kita untuk tidak hanya mengagumi, tetapi juga melestarikan dan mengembangkan batik sebagai simbol identitas bangsa. Bukan hanya itu dalam kegiatan acara ini juga ada beberapa perlombaan untuk memperingati hari batik nasional, seperti lomba pidato, puisi, dan fashion show antar siswa,”ungkapnya.
Sementara Wakabid kurikulum SMK YP Karya 1 Tangerang Hj. Hani Rengganis menambahkan, bukan hanya tentang memperingati batik sebagai warisan budaya, tetapi juga tentang mendorong seluruh lapisan masyarakat untuk bangga, mencintai, dan menjaga batik sebagai bagian dari jati diri bangsa Indonesia. “Peringatan ini mengajak kita semua untuk menyadari bahwa batik adalah cerminan dari keindahan, keragaman, dan sejarah panjang bangsa yang patut dilestarikan sepanjang masa, khususnya kepada siswa dan siswi di SMK YP Karya 1 Tangerang ini,” paparnya.
Kegiatan ini dihadiri Kepala SMK YP Karya 1 Tangerang H.Eko Dermawan, On.MMSi., Wakabid kurikulum SMK YP Karya 1 Tangerang Hj. Hani Rengganis, S.E.,M.M., dewan guru serta siswa siswi SMK YP Karya 1 Tangerang.
Diketahui, hari batik nasional yang diperingati setiap tanggal 2 Oktober merupakan pengakuan dan penghargaan terhadap batik sebagai warisan budaya Indonesia. Peringatan ini diresmikan setelah UNESCO menetapkan batik sebagai warisan budaya. Penetapan ini tidak hanya mengukuhkan posisi batik di kancah internasional tetapi juga mengingatkan bangsa Indonesia untuk melestarikan dan membanggakan warisan leluhur ini.
[Burhanudin]